Kedis Parekrafbudpora Gresik Sampaikan Banyak Tempat Yang Bisa Mendongkrak Bangkitnya Ekonomi (umkm) - Gerbang Nusantara News

06 Maret 2022

Kedis Parekrafbudpora Gresik Sampaikan Banyak Tempat Yang Bisa Mendongkrak Bangkitnya Ekonomi (umkm)

Gresik, GNN 

Kepala Dinas Parekrafbudpora H. Sutaji Rudy, S.H., menyampaikan bahwa di Kabupaten Gresik banyak potensi yang bisa dimunculkan sebagai bagian dari penopang bangkitnya ekonomi dimasa pandemi ini, terutama dari sektor budaya dan pariwisata.

Hal tersebut disampaikan saat bincang bincang santai bersama Ketua Umum DPP ASMIPA Umi Kulsum (Bunda Shofi) pada momen pembukaan Festival Ekonomi Kreatif Gresik 2022 dalam Rangka Memperingati HUT Pemkab Gresik ke 48 di Gresmall Gresik pada hari Sabtu (5/2/2022)

Lebih lanjut Ia menyampaikan ada beberapa tempat (desa) yang yang jika dikelola dengan baik maka bisa menjadi kawasan yang bisa menjadi daya tarik pengunjung sehingga dengan sendirinya akan terjadi satu siklus ekonomi baru ditempat tersebut.

Disamping itu juga bisa menjadi wahana edukasi sejarah dalam rangka melestarikan budaya yang akan bisa mempengaruhi tingkat pemahaman masyarakat setempat khusunya generasi penerus (kaum milenial dan warga pendatang yang menjadi warga baru), terangnya sembari menyebutkan beberapa desa yang memiliki situs sejarah yang cukup tua.

Sementara Ketua Ketua DPP ASMIPA Umi Kulsum (Bunda Shofi) yang didampingi oleh sekretaris Umum Sulaiman Wello, menyambut baik apa yang sudah informasikan oleh Kepala Dinas Parekrafbudpora, Bunda Shofi juga akan menindak lanjuti dengan memerintahkan anggotanya untuk melakukan analisa guna mengetahui potensi yang ada dan akan membantu mempromosikan hal tersebut agar bisa menjadi Destinasi Wisata baru Yang mampu menyerap tenaga kerja baru serta mampu membangkitkan para pelaku umkm yang ada.

Selain itu Bunda Shofi juga menyampaikan bahwa tidak hanya mempromosikan tapi akan berupaya bagaimana bisa membawa (menggiring) para pelaku wisata khususnya Travel agent dan Gaider (pemandu wisats) untuk datang ke tempat yang sedang dipromosikan.tandas Owner RM. Bintang Shofa ini.

Pada momen bincang bincang santai ini juga ada beberapa tokoh penting yang menunggu dimulainya acara pembukaan Festival Ekonomi Kreatif Gresik 2022 tersebut antara lain Wagup Jatim Emil Dardak, Bupati Gresik  Fandi Ahmad Yani, Wakil Bupati Aminatun Habibah, Wakil Ketua DPRD Gresik Mujid Riduwan dan juga sekdakab Gresik.(WLO)


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda