Pemprov Papua Jajaki Kerjasama Pendidikan dengan Pemprov Jatim - Gerbang Nusantara News

09 Maret 2022

Pemprov Papua Jajaki Kerjasama Pendidikan dengan Pemprov Jatim

Surabaya, GNN 

Pemprov Papua menjajaki kerjasama bidang pendidikan dengan Pemprov Jawa Timur. Rencana kerjasama tersebut dilakukan dengan melibatkan Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) Kosgoro Papua dengan PDK Kosgoro Jatim saat pelaksanaan Mubes VI Generasi Muda Kosgoro di Jayapura, Selasa (8/3/2022). 

Gubernur Papua diwakili Sekdaprov Papua, Ridwan Rumasukun menyampaikan rencana tersebut saat memberikan sambutan pada acara Mubes. Ketua Umum Pimpinan Pusat Kolektif Kosgoro, Hayono Isman menyambut baik rencana kerjasama pendidikan tersebut. 

"Kerjasama pendidikan dengan melibatkan Kosgoro ini sangat bagus. Di Jawa Timur, banyak sekolah Kosgoro. Harapannya, ke depan juga lahir sekolah-sekolah Kosgoro di Papua. Nantinya kerjasama bisa disepakati antara Ibu Gubernur Jawa Timur dengan Bapak Gubernur Papua," harap Hayono. 

Secara teknis, lanjut mantan Mepora tersebut, bisa dikirim guru-guru dari Papua untuk dilatih di Jawa Timur. Menjawab rencana tersebut, Kepala Dinas Kominfo Jatim, Hudiyono yang diundang secara khusus menghadiri Mubes di Jayapura turut menyambut baik. 

Hudiyono menjelaskan, pelatihan guru-guru dari Papua di Jawa Timur bisa dikerjasamakan dengan Pemprov Jawa Timur. "Jawa Timur memiliki BPSDM (Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia) terbaik di Indonesia. Pelatihan bisa digelar di Jawa Timur," kata pria yang juga menjabat Ketua Pimpinan Daerah Kolektif Kosgoro Jatim tersebut. 

Nantinya, lanjut Hudiyono, Pemprov Papua melalui Dinas Pendidikan Papua bisa menggandeng PDK Kosogoro Papua dan kerjasama dengan Pemprov Jatim dan PDK Kosogoro Jatim. "Semoga kerjasama pendidikan ini bisa mempererat kerjasama Provinsi Jatim dengan Papua," pungkasnya. (red) 


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda