GRESIK, GNN
Melihat jalan penghubung Kedungsumber ke desa Pacuh yang tampak parah dan susah di lalui warga , jalan tersebut juga merupakan akses jalan anak-anak ke sekolah dan juga pertanian serta jalan penghubung ke beberapa desa yang lain.
Sebagai Kepala Desa yang peduli dan selalu mementingkan kebutuhan masyarakatnya dari pada kepentingan pribadi,Kepala Desa (Kades) Kedungsumber Wahono Yudo sangat prihatin dan mempunyai inisiatif beli tanah urug bersumber dari dana Pemerintahan Desa (Pemdes) ia pun pesan tanah urug untuk pengurugan jalan tersebut.
Kades Kedungsumber Wahono Yudo bersama pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) IWAN Budi Siswanto dengan dibantu beberapa anggota Pemuda Pancasila (PP) bersama sama menurunkan dan membagi tanah urug Untuk bagi di beberapa tempat jalan yang tampak terlihat parah.
Kepala Desa Kedungsumber dengan tetap semangat bahu-membahu salah satu sasaran yang terparah yaitu pengurugan jalan yang menghubungkan antara desa Kedungsumber ke dusun Gadel desa Pacuh, Senin, (04/04/2022) sore.
Ketua PAC Pemuda Pancasila (PP) Balongpanggang Iwan Budi Siswanto menyatakan, ” bersama anggotanya sangat antusias dan sangat bersemangat mengawal untuk penurunan tanah urug pengurugan jalan, tanpa bantuan alat apapun hanya bermodal tangan untuk mengangkat batu yang tercampur ditanah urug tersebut yang ada di tengah di pindahkan kepinggir guna memperlancar dan memudahkan perjalanan para pengguna jalan.
Salah seorang warga masyarakat desa Kedungsumber mengatakan,” untuk pengurugan jalan ini sangat membantu sekali karena jalan yang semula bisa dilewati namun genangan air dan banyak jalan yang berlubang setelah di datangkan pengurukan batu emas dari mantup ini yang pasti kedepannya lebih baik terhadap kendaraan roda dua bahkan empat bisa melewati dengan aman dan nyaman sehingga mempermudah akses transportasi dan pertanian,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan,” dengan kegiatan pengurugan jalan ini, menjadi bukti bahwa pembangunan ini sangat membantu sekali warga masyarakat Desa Kesungsumber dan sekitarnya dan juga memperlancar akses jalan untuk menunjang pemenuhan kebutuhan sehari-harinya,”tambahnya.
Sementara di tempat terpisah, Kades Kedungsumber Wahono Yudo berharap, “semoga upaya kami selaku kepala desa terkait pengurugan jalan penghubung antar desa ini bisa membuat warga masyarakat yang kami pimpin , setidaknya untuk mempermudah akses transportasi dan pertanian,”
Kades Kedungsumbet berharap dengan keikut sertaan desa untuk mengerjakan akaes jalan semoga pemerintah kabupaten Gresik segerah dapat membenahi jalan tersebut. Mengingat anak sekolah Juga melewati jalan itu. “Saya bingung itu termasuk jalan desa atau jalan poros Kabupaten”. Katanya.(mhr)