Kadis Pertanian Gresik : Radius 100 Meter dari Jalan Bisa Digunakan Selain Pertanian - Gerbang Nusantara News

06 Januari 2023

Kadis Pertanian Gresik : Radius 100 Meter dari Jalan Bisa Digunakan Selain Pertanian

GRESIK, GNN 

Hal tersebut disampaikan Kadis Pertanian Kabupaten Gresik Eko Anindito Putro, saat acara ngopi bareng yang difasilitasi AKD Balongpanggang, di Vecast 21 Coffee Balongpanggang dengan tema "Ngopi Bareng Bersama Dinas Pertanian dan Petrokimia Gresik" yang dihadiri oleh Camat Balongpanggang M. Amri, Kapolsek AKP Muhammad Zainudin, Perwakilan Koramil, Kades, Ormas, Pemuda Pancasila (PP) dan undangan lainnya.

Kadis Pertanian Gresik Eko Anindito Putro juga menandaskan bahwa terkait radius 100 Meter tersebut agar bisa bisa ditanyakan lansung kepada Intansi yang berwenang sehingga bisa mendapatkan informasi secara resmi.

Selain itu Ia juga menanggapi terkait keluhan masalah pupuk dengan memberikan penjelasan bahwa jatah pupuk sudah sesuai dengan RDKK yang masuk dan ini harus dimaksimalkan dalam menyerapnya, sebab jika tidak terserap maka bisa dialijkan ke daerah lain yang kekurangan dan siap melakukan penebusan.

Ia juga memaparkan terkait jenis tanaman (komuditas) yang bisa mendapatkan jatah pupuk bersubsudi, serta mekanisme penebusan pupuk tersebut, jelasnya sembari mengapresiasi Kecamatan yang tahun ini hampir mencapai 100 % penyerapan jatah pupuk yang ada.

Tak lupa Ia juga menandaskan bahwa jatah pupuk sudah sesuai dengan spesifik lokasi dan kedepan bakal lebih tertib sebab diterapkan program e-lokasi yang mana program tersebut sudah by name by address, pungkasnya.

Sementara Ketua AKD Balongpanggang Siswadi, yang menginisiatori dan memimpin jalannya acara tersebut menyampaikan alasan diadakan acara tersebut berawal dari interaksi yang terjadi di WA Group Balongpanggang yang banyak masukan terkait keluhan pupuk dan rencana tata ruang wilayah (RTRW) dengan tujuan agar aspirasi tersebut bisa dibahas secara sistematik dan terarah sehingga tidak simpang siur.

Senada juga disampaikan oleh Camat Balongpanggang M. Amri dengan merespon apa yang menjadi harapan perserta Ngopi Bareng, diantaranya : 

- Pertama seperti yang disampaikan oleh Kades Ngasin Anwar terkait bagaimana Bumdes diberdayakan dan diberi kemudahan dalam mengelolah atau bersinergi dengan kios.

- Kedua menanggapi apa yang disampaikan Kades Wotansari Hariyono yakni terkait penegasan tentang RTRW yang akan dikomunikasikan dengan Bapeda agar men dapat jawaban yang real.

Jadi apa yang menjadi gagasan saat ini akan ditindaklanjuti dengan pembahasan yang inten dengan AKD dan institusi terkait, tandas Amri.

Selain itu usulan juga disampaikan oleh Titis Perwakilan dari Pemuda Pancasila dan Yupi perwakilan dari PPDI.(WLO)


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda