Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com
Ramadhan penuh keberkahan momen ini disambut oleh Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqoh Nahdlatul Ulama (Lazisnu) ranting Sidomulyo Dukun Gresik hari ini menggelar pembagian 240 paket sembako untuk warga dusun Sidomulyo. (28/3/2023)
Pembagian paket sembako ini tidak lepas dari peran Srikandi sebagai garda depan dalam mensukseskan dan eksekusi setiap program kegiatan di lazisnu ranting maupun dusun. Dengan penuh semangat para Srikandi Ranting Sidomulyo juga dibantu oleh IPNU IPPNU setempat kompak dalam mendistribusikan paket sembako ke rumah warga.
Hisbullah ketua Lazisnu Sidomulyo mengatakan, Alhamdulillah hari ini di momen Ramadhan Kareem kami di Lazisnu Sidomulyo bisa berbagi paket sembako," semoga momen ini bisa memberikan semangat berbagi lazisnu kepada warga untuk kebaikan," ujarnya
Hisbullah juga menambahkan, kaitanya dengan ini kami berharap kepada warga Sidomulyo untuk tetap giat dan Istiqomah untuk berinfaq melalui kaleng lazisnu," karena wujud program lazisnu sangat nyata dan bisa dirasakan langsung oleh masyarakat."
"Kedepanya kegiatan berbagi ini terus kita programkan tidak hanya di momen Ramadhan saja akan tetapi bisa di momen yang lain," tandas Hisbullah (Syafik Hoo)