Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com
Ribuan pasang mata menyaksikan kemeriahan puncak perayaan HUT Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik yang ke-49 dan Hari Jadi Kota Gresik yang ke-536. Acara yang dikemas dalam Festival Budaya Pariwisata & Konser Anak Bangsa itu digelar di Wahana Ekspresi Poesponegoro (WEP), Sabtu malam (18/03/2023).
Berbagai penampilan menarik disuguhkan untuk menghibur masyarakat yang hadir. Bersama Bupati Gresik H. Fandi Akhmad Yani, Wakil Bupati Hj. Aminatun Habibah, Ketua TP-PKK Kabupaten Gresik Ny. Nurul Haromaini Ali Akhmad Yani serta jajaran Forkopimda Kabupaten Gresik, masyarakat tampak larut menikmati momen puncak HUT tersebut.
Suasana semakin seru saat Gus Yani sapaan akrab Bupati Gresik mengajak seisi gedung WEP untuk bernyanyi. Ia pun mengundang Bu Min Wabup Gresik, Dandim 0817 Gresik, Kapolres Gresik untuk nyanyi bareng di atas stage.
Penonton sangat menikmati lagu yang dinyanyikan Gus Yani. Terbukti mereka beranjak dari kursi tribun sambil melambai-lambaikan tangan dan menirukan lagu berjudul 'Kita' ciptaan Sheila On 7.
Selain itu, puncak HUT juga dimeriahkan oleh tari kolosal, yakni tari damar kurung yang bercerita tentang filosofi damar kurung di masa lampau. Paduan suara dari pesantren Qomaruddin juga turut ambil bagian dalam momentum puncak HUT tersebut.
Gus Yani mengatakan, Kabupaten Gresik saat ini menjadi Kabupaten yang bisa dirasakan semua kalangan. Artinya, semua kalangan dari yang muda hingga yang tua, semua bisa berpartisipasi dan merasakan dampak pembangunan di Kabupaten Gresik. "Mereka mempunyai kesempatan yang sama untuk berkarya bahkan ikut serta dalam proses pembangunan di Kabupaten Gresik" katanya.
Ia juga mengatakan bahwa gedung GNI (Gedung Nasional Indonesia) atau gedung WEP (Wahana Ekspresi Poesponegoro) boleh dijadikan wadah dan sarana untuk menampilkan kreatifitas. "Baik itu dibidang musik atau seni lainnya yang dapat memberikan hiburan bagi masyarakat Gresik pada umumnya," katanya.
Di momentum HUT Pemkab Gresik dan Hari Jadi Kota Gresik ini, Gus Yani berharap agar Kabupaten Gresik semakin sejahtera bersama masyarakatnya. "Begitupun juga kami di jajaran Pemkab Gresik, semoga semakin bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Dan mudah-mudahan Kabupaten senantiasa kondusif dengan adanya kolaborasi dan sinergitas TNI-Polri dan keterlibatan masyarakat di dalamnya," imbuhnya. (iis)