Gresik, GNN gerbangnusantaranews.com
Semangat kebersamaan dan kolaborasi antar organisasi kepemudaan di Kecamatan Duduksampeyan terlihat jelas dalam acara buka bersama yang digelar pada Minggu, 16 Maret 2025, di Cafe Alhambra.
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari Karang Taruna, Majelis Alumni IPNU-IPPNU, GP Ansor, serta pihak Pemerintahan Kecamatan Duduksampeyan. Acara ini tidak hanya menjadi momen silaturahmi, tetapi juga wadah untuk membahas peran pemuda dalam memajukan masyarakat.
Dalam sambutannya, Yogi, ketua dari Alumni IPNU - IPPNU, menyampaikan harapannya agar acara ini dapat menambah keberkahan dan memperkuat sinergi antarorganisasi pemuda di Duduksampeyan. "Semoga dengan acara ini bisa menambah keberkahan, dan ke depannya pemuda di Kecamatan Duduksampeyan bisa bersinergi dalam berbagai kegiatan," ujarnya.
Senada dengan Yogi, Agung Qiu ketua Karang Taruna Kecamatan Duduksampeyan menekankan pentingnya peran aktif pemuda dalam kegiatan kepemudaan di Duduksampeyan. "Perlunya peran aktif pemuda untuk wilayah Duduksampeyan dalam berbagai kegiatan di wilayah duduksampeyan harus melibatkan semua pihak. Kami juga sepakat bahwa pemuda harus bersinergi bersama," tegas Agung.
Sementara itu, Supradi, perwakilan dari Pemerintahan Kecamatan Duduksampeyan, menyampaikan dukungan penuh terhadap gerakan pemuda. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi langkah awal untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik. "Semoga dengan acara ini dapat menjadikan wilayah Duduksampeyan menjadi lebih baik, ketika pemuda banyak kegiatan positif maka Duduksampeyan akan terhindar dari kenakalan remaja seperti narkoba, miras, balap liar, judi online, dan hal-hal buruk lainnya. Pihak pemerintah kecamatan juga siap mendukung gerakan pemuda di Kecamatan Duduksampeyan," ungkap Supradi.
Acara buka bersama ini berlangsung penuh kehangatan dan diisi dengan silaturahmi antar orgnisasi kepemudaan. Dengan semangat kebersamaan yang terjalin, acara ini diharapkan menjadi momentum awal bagi pemuda Duduksampeyan untuk terus bersinergi dan berkontribusi dalam membangun masyarakat yang lebih baik.
Kolaborasi antarorganisasi kepemudaan dan dukungan dari pemerintah kecamatan menjadi kunci utama untuk mewujudkan visi tersebut.(k-an)